Kebergunaan Elastomer Karet sebagai Bantalan Jembatan
Elastomer karet adalah material yang bersifat lentur dan fleksible sejak dulu kala digunakan sebagai penahan, dudukan, alas, tumpuan, stopper pada mesin,sifat lentur dan fleksibel ini lha elastomer karet memiliki tembat sendiri sebagai material yang harus ada pada segala bidang industri, rumahan, otomotif maupun konstruksi.Khusus bidang konstruksi karet elastomer digunakan pada berbagai bidang baik bangunan, jembatan, dan pelabuhan sebagai bantalan pelindung, bantaln jembatan, karet pengisi dilatasi, karet bumper, dsbnya.
Elastomer Karet sebagai Bantalan Jembatan
Elastomer karet sebagai bantalan jembatan telah digunakan sejak dulu kala sebagai bagian dari komponen dalam struktur jembatan fungsi elastomer karet jembatan adalah sebagai tumpuan yang meredam segala beban di lantai jembatan baik beban statis maupun dinamis untuk dteruskan bagian bawah struktur jembatan.sifat elastomer karet jembatan ini didukung oleh lapisan plat di dalam ketebalan karet jembatan, seperti gambar dibawah ini.Material karet elastomer sendiri terbuat bahan kompon karet alam maupun karet sintetis dilapisi plat bagian dalamnya dan divulkanisat pada suhu dan waktu tertentu.terdapat berbagai macam ukuran elastomer karet jembatan yang semuanya diproduksi berdasarkan gambar perencanaan jembatan.